Di daerah Bantul Jogjakarta dijumpai sebuah TK yang diberi nama TK Alhamdulillah. Bolehkan penamaan semacam ini?
Ketika membahas kata-kata yang terlarang Syaikh Bakr Abu Zaid mengatakan,
مطعم الحمد لله :
ومثله : ملحمة بسم الله ، ومطعم التوكل على الله . ونحوها ، لاتجوز ؛ لما فيها من الاستهانة بالذكر العظيم ، وبُعْدُ اللياقة والأدب مع هذا الأذكار الشريفة بوضعها لغير ما وضعت له ، ومن ثم توظيفها لأغراض دنيوية ، وهذا غير ما شرعت له .
“Restoran atau warung makan alhamdulillah. Semisal dengan penamaan tersebut adalah penamaan TPH [Tempat Pemotongan Hewan] bismillah, restoran Tawakal Kepada Allah dan semisalnya. Penamaan semacam ini terlarang dikarenakan tindakan ini mengandung unsur penghinaan terhadap kalimat-kalimat dzikir, tindakan yang tidak layak dan tidak etis terhadap bacaan-bacaan dzikir yang mulia dengan menggunakannya tidak sebagaimana mestinya kemudian malah menggunakannya untuk tendensi-tendensi duniawi dan ini adalah penggunaan yang tidak dituntunkan”
[Mu’jam al Manahi al Lafzhiyyah hal 519 terbitan Dar al ’Ashimah Riyadh, cet ketiga 1417 H]
Artikel www.ustadzaris.com
Berarti sama dengan penamaan dengan menggunakan nama sifat2 اَللّهُ سبحانه وتعالى atau asma’ul husna seperti TK Ar-Rahman, TK Ar-Rahim dan sebagainya? Karena banyak saya temukan penggunaan nama2 seperti ini. Untuk nama sekolah atau instansi2 pendidikan khususnya yg islami. شكرا جَزَاك اللهُ خَيْرًا
#anda
Sebaiknya dihindari. Nama-nama tersebut terlalu mulia jika untuk hal-hal tsb.
شكرا جَزَاك اللهُ خَيْرًا ustadz.